Senin, 06 Juli 2009

refleksi mudik akhir tahun pelajaran

Lima hari sudah aku liburan di tanah kelahiran, hari ini liburan terakhir, di sini di kota Purwakarta yang rada-rada nyengat hawanya di banding kota Garut yang adem.
Biasanya aku jarang keluar rumah..sebab di rumah nyaman banget bisa berkumpul bersama keluarga yang kutemui paling banyak setahun dua kali. Dua hari yang lalu aku keluar dari sarang, kudengar kabar saudaraku ada yang sakit, pamanku. Sepanjang jalan menuju ke rumahnya dan ketika di rumahnya cukup membuatku bertafakur ternyata hari-hari yang kulalui telah begitu panjang. Beberapa ku sapa dan menyapa, saling menyapa, beberapa ku sapa dengan senyum dan pikiran menerawang karena ta'jub.Tahu tidak sobat, apa yang ada di pikiranku....?Betapa dunia sudah semakin tua, semenua penghuninya..Ibu-ibu cantik nan kemayu, ibu-ibu biasa yang mempesona dan ibu-ibu kuat nan gagah seperti ibuku pun semua mulai renta. Kutemui pamanku yang juga mulai sakit dan renta, bibiku yang dulu cantik telah mulai renta pula tapi tetap ayu dengan senyumnya...aku tersenyum, ta'jub dan semakin menerawang.
Ketika pulang aku langsung melihat cermin...oww..ternyata aku mulai sama, lagi berproses. Kerut-kerut mulai meghiasi dan mempercantik kehidupanku..sungguh aku agak terperangah dan menertawakan diri sendiri. Habis.. swear deh...Aku..dengan keinginan-keinginanku, mimpi-mimpiku, cita-citaku masih merasa sweet seventen padahal itu....Hah!! dua puluh tahun yang lalu!!
Ck..ck..ck..apa itu berarti aku merasa tua atau mulai tua?Yo..ii..pasti dong, tapi usia boleh tua, fisik terus menguzur..semangat? nggak dong..harus selalu siap tempur.
Tahu tidak sobat, kenapa aku begitu bersemangat? Ini nih..makhluk kecil disampingku selalu jadi inspirasi dan penyulut semangatku.
Tahu tidak sobat? kenapa makhluk mempesona ini bisa jadi inspirasi dan menyulut semangatku?..Karena aku sadar akhir selalu mengintaiku entah kapan..mungkin hari ini, atau mungkin sekarang?..Aku sangat ingin makhluk anugrah Alloh SWT itu mengenangku sebagai ibu yang bersemangat, ibu yang tegar, ibu yang sabar, ibu yang penuh kasih sayang..n so dengan segala kelebihan dan kekurangan yang Alloh SWT anugrahkan kepadaku aku berusaha sekuat tenaga untuk jadi wonder women..Super mom..meski kadang-kadang aku kalah..atau malah sering kalah tapi aku tidak akan menyerah..tidak akan pernah menyerah.
Wa ufawwidu amrii ilallooh.
Hasbunalloohu wa ni'mal wakiil, ni'mal maulaa wa ni'mannashiir.
Ya Alloh tolong dan mudahkan segala urusan kami serta senantiasa berada di jalan-Mu. Amiin


Tidak ada komentar:

Posting Komentar